Minggu, 11 Desember 2011

ISP

Penyedia jasa Internet (disingkat PJI) (bahasa Inggris: Internet service provider disingkat ISP) adalah perusahaan atau badan yang menyediakan jasa sambungan Internet dan jasa lainnya yang berhubungan. Kebanyakan perusahaan telepon merupakan penyedia jasa Internet. Mereka menyediakan jasa seperti hubungan ke Internet, pendaftaran nama domain, dan hosting.
ISP ini mempunyai jaringan baik secara domestik maupun internasional sehingga pelanggan atau pengguna dari sambungan yang disediakan oleh ISP dapat terhubung ke jaringan Internet global. Jaringan di sini berupa media transmisi yang dapat mengalirkan data yang dapat berupa kabel (modem, sewa kabel, dan jalur lebar), radio, maupun VSAT.

Pilihan hubungan ISP

Biasanya ISP menerapkan biaya bulanan kepada pelanggan. Hubungan ini biasanya dibagi menjadi dua kategori: modem (dial-up) dan jalur lebar. Hubungan dial-up sekarang ini banyak ditawarkan secara gratis atau dengan harga murah dan membutuhkan penggunaan kabel telepon biasa. Hubungan jalur lebar dapat berupa ISDN, non-kabel, kabel modem, DSL, Internet satelit. Broadband dibanding modem memiliki kecepatan yang jauh lebih cepat dan selalu "on", namun lebih mahal.

sumber : WIKIPEDIA

Rabu, 07 Desember 2011

Microsoft Word

Microsoft Word atau Microsoft Office Word adalah perangkat lunak pengolah kata (word processor) andalan Microsoft. Pertama diterbitkan pada 1983 dengan nama Multi-Tool Word untuk Xenix, versi-versi lain kemudian dikembangkan untuk berbagai sistem operasi, misalnya DOS (1983), Apple Macintosh (1984), SCO UNIX, OS/2, dan Microsoft Windows (1989). Setelah menjadi bagian dari Microsoft Office System 2003 dan 2007 diberi nama Microsoft Office Word.

Kamis, 24 November 2011

Microsoft Akan Merilis Office 15 Beta Bulan Januari 2012


Aplikasi wajib di sistem operasi Windows, Microsoft Office, akan memiliki edisi terbarunya yang memiliki nama kode Office 15. Versi beta Office 15 akan dirilis bulan Januari tahun 2012 tahun depan, menurut sumber dari WinRumors. Preview dari Office 15 ini kemungkinan akan didistribusikan berbarengan dengan Windows 8 beta di acara CES 2012.

Waspadai Perintah Matikan Akun Facebook

Scam atau penipuan baru yang memanfaatkan metode phising tengah membidik Facebooker. Menurut firma keamanan Sophos, phising email ini meminta pengguna Facebook mematikan akun mereka. 

Demo Perangkat Elektronik Anti Air, Segera Dijadikan Standarisasi

Pernahkah salah satu dari anda mengalami kerusakan perangkat elektronik akibat terkena atau tercebur ke air tanpa sengaja? Biasanya masalah ini sering terjadi pada ponsel atau gadget lainnya yang tanpa sengaja tercebur di kamar mandi, kolam renang, terkena air hujan dan lain sebagainya.